5 Manfaat Sehat Lemon Tea, Bisa Turunkan Berat Badan! Minggu, 14 February 2021

No Comments

 

Jakarta - Tak hanya teh hitam atau hijau saja yang banyak dikonsumsi, lemon tea atau teh lemon juga banyak dikonsumsi karena 5 manfaat sehatnya. Apa saja manfaatnya?

Lemon tea atau teh lemon adalah salah satu jenis teh herbal yang menyehatkan. Bisa terbuat dari teh hijau atau hitam yang dicampurkan perasa lemon.

Selain rasa teh yang khas, ada juga sensasi asam dari buah lemon. Agar rasanya tak begitu asam, biasanya kerap ditambahkan pemanis alami yaitu madu.

ternyata lemon tea punya beragam manfaat sehat. Racikan teh asam ini bisa membantu menurunkan berat badan hingga baik untuk kesehatan pencernaan.

Apa saja? ini 5 manfaat minum Lemon Tea rutin setiap hari :

1. Menurunkan Berat Badan

Manfaat dari lemon tea, salah satunya adalah dapat membantu usaha penurunan berat badan. Jadi, lemon tea baik dikonsumsi oleh mereka yang sedang berdiet.

Lemon tea berfungsi menghilangkan lemak membandel. Cara kerjanya dengan membuang racun dari tubuh dan meningkatkan metabolisme. Sehingga bisa mempercepat proses metabolisme makanan menjadi energi.

2. Kesehatan Pencernaan

Lemon tea juga baik untuk kesehatan pencernaan tubuh kita. Minum lemon tea secara rutin dapat berperan aktif meningkatkan kesehatan pencernaan.

Dalam lemon terdapat kandungan asam sitrat. Kandungan itu menghasilkan enzim yang dapat membantu melancarkan pencernaan dan merangsang kerja liver.

3. Mengontrol Gula Darah

Para penderita diabetes diminta untuk memperhatikan pola makan mereka. Mereka dilarang mengonsumsi makanan yang tinggi gula karena akan menyebabkan kadar gula yang melonjak.

Salah satu minuman yang baik dikonsumsi penderita diabetes adalah lemon tea, tentu saja yang tanpa pemanis. Buah lemon memiliki kemampuan untuk mengubah enzim yang memengaruhi kadar gula darah.

4. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Seperti namanya, lemon tea merupakan teh yang ditambahkan buah lemon. Diketahui kalau buah lemon mengandung vitamin C yang tinggi.

Vitamin C yang tinggi pada buah lemon ini berperan sebagai zat antioksidan. Lemon tea dapat dikonsumsi untuk meningkatkan imunitas tubuh.

5. Meningkatkan Kesehatan Kardiovaskular

Minum lemon tea secara rutin juga diketahui bisa meningkatkan kesehatan jantung secara signifikan. Selain mencegah risiko penyakit jantung, bisa juga menurunkan risiko terkena stroke. Lemon tea juga mengandung flavonoid yang membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Daftar T-Market 3 Situs Togel dan Agen Judi Online Aman dan Terpercaya https://www.orangtua37.com

Dear readers, after reading the Content please ask for advice and to provide constructive feedback Please Write Relevant Comment with Polite Language.Your comments inspired me to continue blogging. Your opinion much more valuable to me. Thank you.